Tripcle / Story / Detail Tripcle

Hangout Kekinian di Kota Tua Semarang, Ini Tempatnya

Hangout Kekinian di Kota Tua Semarang, Ini Tempatnya
(Shinta Angriyana/detikTravel)

Semarang - Traveler yang gemar nongkrong seru di Semarang, wajib singgah ke tempat yang satu ini. Kafe kekinian di tengah kawasan kota tua.

Inilah Spiegel, sebuah kafe yang terletak di kawasan Kota Lama Semarang. Tepatnya berada di Jalan Letjen Suprapto nomor 59 Semarang. detikTravel sempat berkunjung ke sana minggu lalu.

Dari luar, traveler akan melihat sebagai bangunan tua yang dekat di Gereja Blenduk. Namun, akan berbeda saat masuk ke dalamnya. Tidak meninggalkan kesan klasik, namun tetap kekinian dengan dekorasi 'cozy'.

Bisa dibilang, Spiegel memiliki ruangan yang cukup luas. Ada bar, kursi sofa dan kursi di tengah-tengah ruangan. Bisa menampung sampai puluhan orang.

Es kopi dan gelato (Shinta/detikTravel)

Es kopi dan gelato (Shinta/detikTravel)

Interiornya dipenuhi dengan warna putih dan cokelat yang hangat. Dijamin, betah berlama-lama di sini untuk nongkrong.

Jangan heran kalau banyak wisatawan mancanegara yang singgah di sini. Karena lokasinya yang strategis, dengan hidangan yang lezat.

Suasana Spiegel (Shinta/detikTravel)

Suasana Spiegel (Shinta/detikTravel)

detikTravel sempat mencicipi segelas kopi susu dan caffe latte dingin. Rasa kopinya tidak begitu kuat, namun dapat menyegarkan dahaga saat suasana Semarang sedang panas terik.

Selain itu, ada juga gelato bar. Tempat es krim gelato yang lezat dengan banyak pilihan. Satu scoop dijual mulai Rp 25 ribu saja.

Di sebelah kiri bangunan, ada toko pakaian kekinian yang juga wajib dikunjungi. Konon, Spiegel jadi salah satu kafe yang digemari anak muda Semarang.

Untuk kisaran harga, siapkan bujet mulai Rp 50-100 ribu. Minuman di sini mulai Rp 25 ribuan, sedangkan makanan sekitar Rp 30-100 ribu. Bagaimana, mau coba nongkrong di sini? (sna/aff)

semarang

Berita wisata dan travel terkait

Lihat juga berita travel lainnya

Komentar

No results found.

Tulis Komentar

Math, for example, 45-12 = 33

Berita dan informasi terbaru

Berita Trending